Team Prilude Studio merupakan gabungan dari beberapa orang dengan beberapa keahlian. Berikut adalah sekilas profile mengenai para Programmer tangguh Prilude. Yang mendedikasikan hudupnya untuk memajukan Indonesia tercinta dengan cara mengembangkan software yang berkualitas.
Taofik Muhammad,M.Kom
Chief Executive Officer (Direktur)
Taofik Muhammad merupakan founder dan CEO dari Prilude Studio. Menguasai berbagai jenis Bahasa Pemrograman baik itu Pemrograman Web (PHP), Desktop maupun pemrograman mobile (Android dan iOS). Memiliki ketertarikan yang besar terhadap dunia Programing, Database, Teknologi Mobile, Gadget dan Entrepreneurship. Setelah lulus dari Jurusan Pendidikan Ilmu Komputer UPI, beliau melanjutkan S2 di Jurusan Magister Sistem Informasi dan berhasil menyelesaikan Studi S2 nya dalam jangka waktu kurang dari 2 Tahun. Dalam keseharian, Taofik Muhammad juga mengabdi menjadi Dosen di Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya, dan merupakan Ketua Prodi dari Jurusan PTI (Pen. Teknologi Informasi)
Dini Rafuani Pratiwi, SE
Chief Finance Officer (Wakil Direktur)
Di Prilude, Dini Rafuani Pratiwi memiliki tanggung jawab untuk mengelola keuangan perusahaan. Lulusan Akuntansi UPI ini memiliki kemampuan pengelolaan keuangan yang sangat baik. Berkat jasa-jasanya, segala urusan finance di Prilude Studio bisa terkendali dengan tepat.
Ade Arief Rosyana Mahmudsyah,SE
Alamsyah Firdaus,S.Pd.
Alamsyah merupakan Programmer Web yang datang karena desakan kebutuhan yang sangat tinggi terhadap Programmer Web handal di Prilude. Alamsyah datang dengan semangat tinggi dan menggebu. Walaupun baru masuk, dia sudah di tantang dengan deadline-deadline yang sangat mepet. Tapi Alamsyah bisa membuktikan bahwa dia bisa mengikuti alur kerja Prilude yang Hectic.